Wakil Ketua DPRD Labusel H. Zainal Meninggal, Disemayamkan di Padangri
wakil ketua dprd labusel h zainal meninggal disemayamkan di padangri
Labusel, MISTAR.ID
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) H. Zainal Harahap meninggal dunia di RSUD Kotapinang, Sabtu (16/3/24) sekitar pukul 16.00 WIB.
Informasi yang diperoleh, H. Zainal meninggal dunia pada usia 75 tahun.
H. Zainal Harahap lahir pada 01-01-1950 adalah seorang politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Labusel periode 2019-2024.
Jenazah H. Zainal saat ini dibawa kediaman rumah dinas Wakil Bupati Labusel dan akan disemayamkan besok di Padangri, Desa Simatahari, Kecamatan Kotapinang tempat kelahiran beliau.
H. Zainal merupakan mertua dari Wabup Labusel H. Ahmad Padli Tanjung. (oeltra/hm17)
PREVIOUS ARTICLE
Tren Ekonomi Membaik, THR dan Gaji ke-13 Dibayar Penuh